Wisata The World Landmarks Merapi Park
spot selfie kekinian ini berada di kilometer 25 Jalan Kaliurang, Desa Pakembinagun, Kabupaten Sleman. Di sini ada berbagai miniatur landmark dari seluruh dunia. Spot yang paling populer tentu saja Menara Eiffel-nya. Wisata The World Landmarks sendiri sebenarnya tidak jauh berbeda dengan wisata Small World yang ada di Purwokerto. Meski begitu, bagi wisatawan yang sedang berada di Jogja, tidak salahnya bukan mengunjungi tempat ini. Apalagi didukung dengan suasana pegunungan dan taman bunga yang pas untuk refresh pikiran.
Untuk menikmati keindahan gunung Merapi sambil berfoto-foto ria disini, wisatawan cukup merogoh kocek sebesar 15ribu rupiah saja. Tidak ada tambahan biaya foto untuk berfoto di spot-spot foto tertentu sehingga pengunjung bisa dengan bebas mengambil gambar dengan background apa saja. Tertarik?
No comments:
Post a Comment